Sambang Warga, Aiptu Sanjaya Ajak Masyarakat Curug Kulon Tingkatkan Kewaspadaan

    Sambang Warga, Aiptu Sanjaya Ajak Masyarakat Curug Kulon Tingkatkan Kewaspadaan

    TANGERANG - Bhabinkamtibmas Kelurahan Curug Kulon, Aiptu Sanjaya, melaksanakan kegiatan sambang warga di Kp. Sentuk Rt. 02/04, Kelurahan Curug Kulon, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Sabtu, 03 Agustus 2024, pukul 12.30 WIB.

    Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Sanjaya bertemu dan berdialog langsung dengan Bapak Udin serta beberapa warga lainnya. Bincang kamtibmas yang berlangsung dengan suasana penuh keakraban ini dimanfaatkan oleh Aiptu Sanjaya untuk menyampaikan himbauan penting mengenai pemeliharaan keamanan dan ketertiban lingkungan.

    Aiptu Sanjaya mengajak warga untuk selalu peduli dan aktif dalam menjaga keamanan serta ketertiban lingkungan sekitar. "Dengan kepedulian dan kerjasama dari semua warga, kita bisa menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, " ujarnya.

    Selain itu, Aiptu Sanjaya juga menekankan agar warga tidak ragu untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek Curug jika menemukan atau mengalami hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. "Laporan dari warga sangat penting bagi kami untuk cepat tanggap dan melakukan tindakan pencegahan, " tambahnya.

    Kegiatan sambang warga ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan yang harmonis antara pihak kepolisian dengan masyarakat serta menumbuhkan rasa aman dan nyaman di lingkungan sekitar.

    Dengan adanya kegiatan seperti ini, Polsek Curug berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama demi terciptanya lingkungan yang kondusif dan damai. (Hendi)

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Binong Melaksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Hadiri Rapat Pleno Terbuka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Membangun Positivisme Bangsa Indonesia di Tengah Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Dunia
    Ketua Umum HMI Cabang Persiapan Kabupaten Tangerang Dukung Polda Banten dalam Pengawalan Pilkada
    Polri Ungkap Kasus Perdagangan Ilegal 100 Ribu Benih Bening Lobster

    Ikuti Kami